Rabu, 13 Mei 2015

BENIH BUAH KEMUNTING

Khasiat buah Kemunting yang perlu anda tahu

BUAH KEMUNTING – rasanya manis. Ia bisa dibuat selai maupun jus. Sementara bagian lainnya, bisa digunakan untuk obat. google

Buah yang satu ini, dikenal orang Minang dengan nama Karamuntiang, oleh orang Batak menyebutnya Harumonting. Jika diindonesiakan, jadinya kemunting. Ia mudah tumbuh di atas bukit, terutama tanah liat bercampur pasir.

Sewaktu kecil, saya sering naik ke atas bukit atau pergi ke dataran luas (adaran) untuk sekedar mencari buah yang satu ini. Rasanya yang manis, selalu jadi rebutan anak-anak. Hampir tiap hari, anak-anak menyibakkan daun kemunting (harumonting) untuk mendapatkan buahnya yang masak.
Buah kemunting yang sudah masak warnanya ungu tua, dengan permukaan seperti berkabut. Setelah bagian kepalanya dibuang, maka kemunting siap dimakan bersama kulit-kulitnya.

Tidak hanya manusia, burung-burung terkadang juga berebut memakan buah kemunting. Tapi tentu saja mereka tidak secermat manusia, dalam mencari buah kemunting yang ada di ketiak daun.

Kemunting juga dikenal luas masyarakat Hawaii, Malaysia dan Thailand. Tumbuhnya tetap sama, yakni di hutan ataupun semak-semak lainnya.
  

Memang, buah yang satu ini jarang dikebunkan orang. Maka dari itu, untuk mendapatkannya di supermaket atau lapak pedagang tradisional lumayan sulit.

Bisa dikatakan, hanya anak-anak desa yang mengenal buah satu ini. Sementara mereka yang tinggal di kota, mungkin akan heran untuk pertama kalinya. Walau setelah mencicipi rasanya, merekapun jadi ketagihan.

Batang kemunting (Harumonting) bisa mencapai tinggi dua meter. Kayunya lumayan keras, karenanya banyak dijadikan kayu api. Ia bisa dikembangkan dengan cara biji. Burung-burung menjadi perantara utama yang menyebarkan tumbuhan ini di seantero bukit atau semak lainnya.

Sebenarnya kemunting juga bisa dijadikan tumbuhan hias. Bunganya yang berwarna merah muda dengan benang sari menawan, layak dijadikan tanaman di halaman rumah. Sayang, masyarakat desa pun jarang yang mau menanamnya di rumah.

Tentu tidak hanya buah kemunting saka yang bisa memberi manfaat. Bagian tubuh lainnya juga baik dijadikan obat. Orang-orang tua terdahulu sering merebus akarnya, untuk mengobati muntah darah.

Penduduk Malaysia, juga sering menggunakan ramuan ini, sejak masa dulunya. Air rebusannya (lebih kurang 150 ml) diminum tiga kali sehari selama tiga hari.
 

Bagi sebagian warga, buah Harumonting (kemunting) bisa diolahnya menjadi pai ataupun selai. Dimakan bersama roti atau makanan lainnya, rasanya enak juga.  Dan jika dibuat menjadi Juice Harumonting juga sangat enak terutama dalam keadaan dingin (juice harumonting dingin) sangat sengar dan enak.

Juice Harumonting sangat cocok jika dipadukan dengan makan lampet ombus-ombus bakarataupun ombus-ombus kukus.

Sementara di Selatan Thailand, buah kemunting yang masak ranum dan manis rasanya, sering dimakan bersama santan yang dicampur dengan sedikit garam. Tentu tidak ada salahnya, jika anda mau mencoba pula.

Kemunting juga bisa digunakan untuk mengobati sakit perut. Ambillah pucuk daun, lalu direbus dan airnya diminum. Insya Allah sakit perut jadi sembuh.

Khusus bagi kaum ibu yang melahirkan, pucuk daun kemunting bisa digunakan untuk obat selepas bersalin. Lebih baik lagi jika dicampurkan dalam rebusan daun inai, daun hati-hati dan daun jambu. Warga yang telah mencoba, diyakni bisa mengecilkan rahim.

Akar dan daun Harumonting (kemunting) juga bisa mengobati keputihan pada wanita. Akar dan daun direbus, kemudian air rebusannya diminum.

Potensi buah kemunting (Harumonting) selain untuk konsumsi buah, juga untuk pengobatan. Tentunya layak jika dimasukkan dalam daftar tumbuhan obat keluarga

Dapatkan benih buah kemunting disini, harga per paket Rp. 25.000 @5 biji

Tidak ada komentar:

Posting Komentar